Jumat, 25 Mei 2018

List Bermain RBM Rezvani (Bunsay Level 7 #day9)

Mama merupakan peserta Project 2 RBI, ada dua project yang mama kerjakan. Salah satunya adalah Rumah Baca dan Main Rezvani. Konsepnya adalah mama dan kakak kerjasama mengajak teman-teman bermain kakak untuk membaca dan bermain bersama. Insya Allah kami akan buka tiap hari Minggu setiap pekannya. 

Lumayan mengurus waktu mengikuti RBI ini. Mama harus menyetor tugas selama 90 hari. Namun mama menyiasatinya dengan membuat jadwal harian kapan harus membuat tugas. Mengapa memilih RBM karena mama dapat mengikut sertakan kakak dan adik di project ini. 

Mama bisa menanyakan ke kakak buku apa saja yang kita keluarkan untuk bisa teman-teman baca. Lalu, kami membuat list bermain untuk kakak dan teman-teman. Tentu saja dia antusias kalau sudah diajak sensory play. Sama seperti kalau ada tantangan 10H Bunsay qiqiqiiq mama suka menanyakan dulu kita mau agenda apa.

Untuk pekan 2 RBM ini kami kembali lagi membuka buku Rumah Main buku dari Julia Sarah dan DIY Mainan buku dari Stella Stujadi dkk. Mama menanyakan ke kakak mau bermain apa, disiapkan apa, dll. Kakak banyak request. Minta melukis katanya qiqiiqiq jadilah list kami sbb :

  1. Finger Painting
  2. Ublek
  3. Memindahkan pompom
  4. Memberi makan hewan
  5. Membuat stamp
Pekan ini tentang painting ya,,,, Mama perlu membuat cat air alami dari sagu dan pewarna makanan. Perlu bertanya ke gurunya kakak nih agar awet cat nya nanti tidak gampang basi. Apa bisa ditaruh di kulkas atau tidak? Baiklah semangat prepare nih buat besok minggu. Terima kasih kakak sudah membantu mama.


Kamis, 24 Mei 2018

Asyik dengan Tangram (Bunsay Level 7 #day8)

Saat wisuda MIIPB5 Tangsel awal bulan lalu, ada sponsor olshop montessori. Ternyata di setiap goodiebag peserta ada tangram. Jelas saat mama pulang yang senang si kakak. Dia penasaran sama mainan yang baru dia tahu ini. Jadi dari sepake tangram ini bisa dijadikan berbagai bentuk. Mama aja seneng maininnya.


Tadi sebelum berangkat sekolah mama meminta ijin main tangram terlebih dahulu. Mama perbolehkan karena memang masih setengah jam lagi jemputan sekolahnya datang. Kami membuka buku Mainan DIY Anak, ternyata ada cara membuat tangram disana, Kakak makin asyik praktek. Mencoba berbagai bentuk dari tangram yang memang bisa diubah-ubah seperti di buku.

Kakak menyukai permainan yang menyusun seperti tangram. PR mamanya cari ide agar anak tidak bosan.


Semangat bertumbuh Nak !

Rabu, 23 Mei 2018

Bermain Lego bersama Papa ( Bunsay Level 7 #day 7 )

Saat kakak ulang tahun kado yang banyak diterimanya adalah tempat pensil, selain itu lego adalah peringkat keduanya. Lego yang diberikan berukuran kecil-kecil. Kakak tidak bisa menyusunya sendiri, seringkali minta bantuan papa untuk menyusun bersama. Seperti tadi malam setelah sholat magrib. Dia merayu papa untuk membantu menyusun lego. Seperti biasa, adik ikut-ikutan qiqiqiiqiq.

Kakak jelas uring-uringan heheheh karena rasa ingin tahu adik sangat tinggi kalau kaka sedang bermain. Adik penasaran apa yang dimainkan si kakak. Ingin menghamburkan lego-lego yang kecil itu. Melihatnya ingin tertawa. Kakak meminta mama menidurkan adik, padahal adik belum mau tidur. 

Akhirnya adik mau tidur juga setelah menyusu. Kakak dan papa tetap melanjutkan menyusun lego. Sampai akhirnya selesai. Kegembiraan jelas dirasakan kakak. Terima kasih papa sudah membantu.

Semangat berproses dan bertumbuh, Nak

Selasa, 22 Mei 2018

Bermain Bola ( Bunsay Level 7 #day6 )

Mempunyai anak lelaki membuat orang tua harus ikut gemar berolahraga. Olahraga yang diperkenalkan pun sesuai yang diminati orangtua. Walau si kakak sudah bisa request. Papa menyukai sepak bola atau futsal, jadilah kakak pun menyukai olahraga tersebut. Sejak bisa berjalan, kakak akan senang sekali jika diberi bola. Tendangannya kuat sekali lho, sampai mama sering histeris kalau si kakak bermain bola di dalam rumah. 

Bermain bola merupakan agenda tiap sore kakak, enatah di taman ataupun di dalam rumah. Saat bermain di dalam rumah, mama selalu mewanti-wanti kakak untuk berhati-hati. Yup, di dalam rumah banyak barang pecah belah dan ada adik juga yang berlalu lalang mengikuti kakaknya kemana saja. Adik pun suka lho main bola, mereka sampai suka berebut bola huhuhuhu padahal sudah punya masing-masing 1 bola.

Menurut artikel Halodoc  bermain bola memiliki banyak manfaat untuk anak-anak, seperti :
  1. Meningkatkan kebugaran
  2. Membangun kepekaan sosial si kecil
  3. Mengembangkan kepribadian baik anak

Selain itu, dengan bermain bola akan mengalihkan anak dari kecanduan gadget. Melihat bakat kakak menyukai bola, kami berencana untuk mendaftarkan di Sekolah Bola dekat rumah. Tentu melihat kembali kondisi dan peminatan kakak selanjutnya. Karena diusianya sekarang ini, kami masih tour de talents.

Semangat berproses dan bertumbuh, Kak!


Senin, 21 Mei 2018

Aku Punya Sahabat ( Bunsay Level 7 #day5)

Kakak punya sahabat di rumah. Umur mereka hanya terpaut beberapa bulan. Ada 4 teman kakak yang selalu main bersama. Mereka akan saling menghampiri satu dengan yang lainnya.

Pernah marah-marahan? Tentu saja! Pulang-pulang ngambeg dan nangis. Tapi tetap saja habis itu main bareng lagi. Itulah dunia mereka....


Matanya berbinar kalau bermain dengan sahabatnya. Mama tentu senang. Walaupun ada beberapa hal yang membuat mama harus memberitahu kakak terus menerus agar tahu waktu saat bermain.


Semangat bertumbuh kakak.....

#day5
#semuanakadalahbintang
#institutibuprofesional
#kelasbundasayang


Sabtu, 19 Mei 2018

Perasaan Bersalah (Bunsay Level 7 #day3)

Marhaban Ya Ramadhan
Selamat menunaikan Ibadah Puasa 
1439 H



MARHABAN YA RAMADHAN


Tahun ini Alhamdulillah dipertemukan kembali dengan Ramadhan. Tahun ini pula kakak kembali belajar berpuasa. Sebelum bulan Ramadhan datang kakak sudah sering bertanya kapan puasa. Mama pun sering ingatkan kalau puasa itu harus menahan lapar, haus, dan marah. 

Kemarin kakak mama ajak ke kantor. Mama sampaikan untuk tidak makan dan minum selain waktu bedug. Benar saja mulai pukul 09.00 kakak berteriak "Ma aku lapar". Entah berapa kali disebutkan dan diteriakkan hingga teman-teman kantor mama tertawa. 


Kakak suka naik turun lift

Saking seringnya dia meminta makan, mama persilahkan kakak berbuka. Tapi dia bertanya, "emang sudah adzan?". Tentu mama jawab belum. Tapi kakak kembali berteriak dan marah. Tiap dipersilahkan makan tetap bertanya balik apa memang sudah adzan. Qiqiqiqqi lucu banget tiap debat masalah ini.

Hari ini pun demikian, terus-terusan bertanya 😅 . Tapi tiap dipersilahkan kembali bertanya sudah adzan apa belum. Dari hari ketiga ini sudah terlihat bahwa kakak sudah punya perasaan bersalah. Bahwa tidak seharusnya makan disaat belum adzan.

Semangat selalu kakak!
Insya Allah ada hadiah kalau kakak berpuasa tahun ini ya.
Semangat berproses dan bertumbuh, Nak!

#day3
#semuanakadalahbintang
#institutibuprofesional

#kelasbundasayang

Jumat, 18 Mei 2018

Sayangi Peliharaan (Bunsay Level 7 #day2)

Sudah lama kakak merengek meminta hewan pliharaan. Dari semua requestnya, yang paling sering adalah memelihara burung. Sering kami menanyakan kesanggupan nya untuk memelihara hewan. Seperti memberi makan, memberi minum, serta membersihkan kotorannya. 

Memberi makan burung


Kemarin sepulangnya mama dari wisuda matrikulasi di Bintaro, rumah sudah dihiasi kandang burung dengan 2 ekor burung di dalamnya. Ternyata papa mengabulkan request kakak untuk memlihara burung. Yeaaayyy,,, dia seneng tapi mama yang bimbang. Nih kakak mau pelihara atau tidak.

Kemarin pulang kerja lihat pemandangan kakak papa dan adik sama-sama membersihkan kandang burung. Mengisi makanan dan minuman serta membersihkan kotorannya. Kakak bertanggung jawab dengan peliharaannya. Walau masih harus dibantu papa. Adik juga antusias dengan peliharaan kakak. Kecintaannya pada hewan bisa dikembangkan.


Semangat bertumbuh dan berproses, Nak!

#day2
#semuanakadalahbintang
#institutibuprofesional
#kelasbundasayang

Kamis, 17 Mei 2018

Membangun Gunung, Bukan Meratakan Lembah (Bunsay Level 7 #day1)

Setelah libur 2 Minggu di kelas Bunda Sayang Batch 3 ini, perkuliahan pun dimulai kembali. Sedih karena harus berpisah dengan Fasil pertama, Mbak Dewi. Yup, di kelas Bunsay fasilitatornya berganti tiap semester. Sekarang, kami di dampingi Mbak Yuli. Semoga di Semester kedua ini, saya makin konsisten dan lebih berkomitmen. Target perpel pun harus saya pecahkan. Insya Allah.

Di materi ke 7 kali ini adalah Semua Anak adalah Bintang. Semua anak itu unik, pasti punya peran nya sendiri. Terkadang kita sering khilaf dengan membandingkan anak dengan orang lain bahkan saudara kandungnya sendiri. Bagaimanapun mereka punya apa yang membuat mereka berbinar-binar. Wah tertantang donk mama mencari tahu. Apalagi kakak sudah mau masuk SD Juli nanti. Insya Allah tugas kali ini akan membantu mama mengarahkan kakak.

Untuk materi ini mama merencanakan timeline apa saja yang harus dilakukan, untuk semakin mengarahkan kakak, tentu harus dibantu papa. Mencari aktivitas dalam rangka discovering ability. Mama melist apa saja yang bisa dilakukan di bulan Ramadhan ini. 


Keistimewaan Kakak yang ingin dipantau :

  1. Mewarnai
  2. Mendongeng
  3. Olahraga
  4. Memasak
  5. Bermain Science
  6. Suka bercanda
  7. Suka bercerita

Dari ke tujuhnya yang selama ini mulai terlihat di kakak, yang akan mama pantau lebih dalam. Tugas kita orang tua tentu memfasiltasi apa minat bakat anak. Mereka pun berhak melakukan apa yang mereka SUKA. Bila belum BISA, membuatnya agar BISA.

Bismillah! Semangat  berproses dan bertumbuh, Nak!

#day1
#semuanakadalahbintang
#institutibuprofesional
#kelasbundasayang

Pentingkah Tambahan Susu Untuk Anak? Simak Artikel Ini !

"Enaknya dikasih susu apa ya? UHT apa susu bubuk?"
"Tambah minum susu deh biar cepet gemuknya"
 "Udah 1 tahun mah Asinya gak bagus lagi, kasih susu donk"
"Awas ya kalau susunya gak habis, mama gak ajak jalan-jalan"

Pernah dengar statement-statement di atas? Atau pernah di tegur langsung sama orang lain bahkan keluarga terdekat karena anak masih menyusu? Pernyataan dan pertanyaan di atas sering kali di utarakan oleh banyak pihak. Masih banyak yang menganggap saat anak sudah "besar" perlu diberi susu tambahan dan wajib. Beberapa keluarga masih menerapkan wajibnya susu melebihi waktu makan. Apa benar demikian? Lalu bagaimana jika anak sudah di sapih? Seberapa pentingkah minum susu pertumbuhan? Mari kita bahas satu persatu, yuk !



Standart emas pemberian makan bayi dan anak menurut Global Strategy on Infant and Child Feeding, WHO 2002 adalah :



1. Inisiasi Menyusu Dini (IMD)

Inisiasi Menyusu Dini merupakan langkah awal keberhasilan menyusui. Saat ini banyak RS yang mendukung ibu melakukan IMD setelah melahirkan. Jangan lupa wisata RS saat menanti masa melahirkan ya moms.

2. Pemberian ASI Eksklusif 0-6 Bulan Usia Bayi
Selama 6 bulan pertama kehidupan bayi hanya diberikan ASI saja tanpa tambahan apapun.

3. Pemberian Makanan Pendamping ASI (MP-ASI) Sejak Bayi Berusia 6 Bulan
Setelah 6 bulan pertama, bayi membutuhkan asupan nutrisi dengan diberikan MPASI. Bayi sudah bisa diberikan berbagai jenis bahan makanan, hanya saja berbeda tekstur dan porsi untuk setiap usia bayi.

4. Pemberian ASI Sampai Usia 24 Bulan
Walaupun sudah diberikan MPASI, pemberian ASI tetap diberikan hingga 24 bulan atau lebih. Sapih dengan cinta, tentu membuat anak lebih siap berpisah dari sumber hidupnya.


Dari slide di atas dapat kita tahu, bahwa saat bayi sudah berusia 6 bulan wajib diberikan tambahan makanan untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya. Tentu ASI tetap harus diberikan. 

Komposisi ASI di tahun kedua adalah 448 mL dari ASI kurang lebih dapat memenuhi: • 29% kebutuhan energy/kalori • 43% kebutuhan protein • 36% kebutuhan kalsium • 75% kebutuhan vitamin A • 76% kebutuhan asam folat • 94% kebutuhan vitamin B12 • 60% kebutuhan vitamin C 

Manfaat menyusui hingga 2 tahun adalah :
a. Anak lebih mandiri
b. Anak jarang sakit
c. Mengurangi resiko alergi
d. Anak jadi lebih pintar
e. Anak lebih mudah bersosialisasi
f. Berbagai keuntungan untuk ibu seperti  mengurangi resiko kanker rahim

(Sumber : File AIMI)




"Lalu bagaimana bila anak sudah disapih? Apakah saya perlu memberikannya susu pertumbuhan?"

Jawabannya, TIDAK WAJIB

Mommies masih ingat prinsip "4 Sehat 5 Sempurna" dimana susu dimasukkan sebagai pelengkap kesempurnaan menu. Prinsip tersebut sudah lama berganti dengan pedoman yang baru, yaitu "Pedoman Gizi Seimbang"


sumber : google



Ada 4 pilar yang harus dipenuhi pada Prinsip Pedoman Gizi Seimbang (PGS), yaitu :
1). Mengonsumsi makanan beragam,  tidak ada satupun jenis makanan yang mengandung semua jenis zat gizi yang dibutuhkan tubuh untuk menjamin pertumbuhan dan mempertahankan kesehatannya, kecuali Air Susu Ibu (ASI) untuk bayi baru lahir sampai berusia 6 bulan; 

2). Membiasakan perilaku hidup bersih, perilaku hidup bersih sangat terkait dengan prinsip Gizi Seimbang; 

3)  Melakukan aktivitas fisik, untuk menyeimbangkan antara pengeluaran energi dan pemasukan zat gizi kedalam tubuh;  

4) Mempertahankan dan memantau Berat Badan (BB) dalam batas normal. Memantauan BB normal merupakan hal yang harus menjadi bagian dari ‘Pola Hidup’ dengan ‘Gizi Seimbang’, sehingga dapat mencegah penyimpangan BB dari BB normal, dan apabila terjadi penyimpangan maka dapat segera dilakukan langkah-langkah pencegahan dan penanganannya.

(Sumber : Web Depkes)




Proporsi kebutuhan ASI

0-6 bulan: 100% ASI
6-9 bulan: 60-70% ASI
9-12 bulan: 50-60% ASI
>12 bulan: 20-30% ASI

Dari di atas terlihat saat anak sudah 1 tahun lebih, asupan utama yang sebaiknya diberikan adalah MAKAN, karena susu bukanlah makanan utamanya. Sudah 1 tahun, makanan yang diberikan pun sesuai dengan menu keluarga (table food, ingat kulwap kita dulu ya). Konsep makan yang baik pun seperti gambar di bawah, Piring Makanku yang terdiri dari karbohidrat, protein, sayur-mayur, dan buah-buahan.

Sumber : Google


Apakah anak saya boleh minum susu?



Tentu BOLEH. Karena susu merupakan sumber kalsium. Namun, sumber kalsium bisa mommies dapatkan dibahan makanan lain seperti daging, ikan, kacang-kacangan (seperti kedelai dan almond), sayuran (seperti bayam dan brokoli), dan lain-lain.

Minum susu boleh namun tidak baik jika berlebihan, dengan jumlah yang tidak melebihi 500 mililiter atau 2 gelas dalam seharinya.




Kenapa sih pemberian susu harus dibatasi?

Banyak efek samping dari pemberian susu yang berlebih, yaitu :

1. Banyaknya minum susu membuat anak akan merasa lebih kenyang dan malas makan

2. Susu mengandung lemak, jika diminum dengan berlebih akan membuat asupan lemak pada anak pun berlebih

3. Susu mengandung banyak kalsium, jika terlalu banyak diminum akan mengikat zat besi sehingga penyerapannya kurang optimal, membuat anak mengalami ADB

Banyak efek samping dari pemberian susu yang berlebih, yaitu (lanjutan):

4. Jika anak hanya minum susu saja, tanpa mau makan buah dan sayur yang kaya serat akan membuatnya sembelit dan susah BAB

5. Karies pada gigi anak, apalagi jika minum dengan media dot sambil tidur dan tidak gosok gigi saat malam

6. Bertambahnya pengeluaran mommies qiqiiqqi padahal bisa dialihkan untuk beli lipstik ya moms :D



Susu adalah sumber kalsium yang tinggi, namun kita perlu bijak saat mengkonsumsinya. Semua hal yang berlebihan tentu tidak baik. 

Pantau terus Growth Chart anak-anak kita. Terapkan PGS di rumah, sehingga anak menikmati makannya tanpa ada beban. 

Kita sebagai orang tua yang mencontohkan bagaimana prinsip makan yang baik bagi anak. Jadi, ajarkan makan dengan Piring Makanku sebagai kebutuhan utama keluarga.




Sumber : 
1. FB : Fatimah Berliana Monika Purba
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=10208475187063082&id=1409280466

https://m.facebook.com/photo.php?fbid=10206340212370049&id=1409280466&set=a.1070999501093.13218.1409280466&refid=52&__tn__=%2As-R

https://m.facebook.com/photo.php?fbid=10206105095772281&id=1409280466&set=a.1070999501093.13218.1409280466

2. FB : dr. Arifianto Apin
https://www.facebook.com/story.php?story_fbid=10212377589589247&id=1665521761

https://www.facebook.com/story.php?story_fbid=10204329187024213&id=1665521761

https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=10212415000564498&id=1665521761

3. Web : Depkes
http://gizi.depkes.go.id/pgs-2014-2

4. File AIMI
https://www.facebook.com/notes/asosiasi-ibu-menyusui-indonesia/menyusui-lebih-dari-2-tahun/10155637498889778/

*Bisa dilihat juga di : https://steller.co/s/8CcAn8tBXLM*