Kamis, 08 Februari 2018

Gaya Belajar Anak : Mengenal Warna (Bunsay Level 4 #day8)

Adik punya hobi membuang-buang mainan balok milik kakak. Setelah dimankan, diemut, lalu dihamburkan. Karena si balok ini berwarna-warni mama terpikirkan untuk mengenalkan warna ke adik.
Balok Berwarna
Mama menunjukkan 1 balok, dengan suara lantang mengatakan warnanya secara berulang untuk semua warna. Kegiatan ini sembari memasukkan si balok-balok ke tasnya.

Lalu mama meminta adik sebuah warna untuk di ambilkan, lalu dimasukkan ke tas. Yeaaaayyyy kadang benar warna yang diambil, kadang salah. Tak apa ya nak. Namanya juga belajar.

Dari kegiatan adik terlihat mempunyai gaya belajar visual dan tetap harus ada uditory yang mengajarkannya. Terima kasih, Nak sudah bersedia  bermain bersama.

#harike8
#Tantangan10hari
#GameLevel4
#GayaBelajarAnak
#kuliahBunSayIIP

0 comments:

Posting Komentar

Hai.... Terima kasih sudah membaca tulisan saya