Rabu, 07 Februari 2018

Gaya Belajar Anak : Suka Berhitung (Bunsay Level 4 #day7)

Mama agak kecewa dengan diri sendiri nih, semalam lupa publish tulisan #day6 untuk Tugas Bunsay ini, alhasil masuknya rapelan huhuhuhuh. Tak apalah tapi gak kerasa lho sudah hari ke-7 menjalankan tugas ini, yeaaaayyyy. Walau belum bisa memenuhi target Outstanding Performance

Tadi pagi mama bermain berhitung dengan kakak sebelum berangkat sekolah. Kebetulan waktu sarapan kita maju jadi jam 06.00, jadi punya kelebihan waktu setengah jam. Biar tidak telat lagi mengumpulkan tugasnya, mama memajukan waktu bermain kita. Karena kemarin-kemarin sudah belajar membaca, sekarang kita belajar berhitung. 
Belajar Berhitung

Gemaran kakak ini hehehhe, mama membuat gambar untuk dihitung kakak. Dari bermain ini dapat dilihat bahwa kakak belajar dengan cara VISUAL dan AUDITORY. Karena selain dengan gambar, mama juga harus mengajarkan dengan bercerita dan teknik bersuara. 
☘ Auditory  : modalitas ini mengakses segala macam bunyi, suara, musik, nada, irama, cerita, dialog, dan pemahaman materi pelajaran dengan menjawab atau mendengarkan lagu, syair, dan hal-hal lain yang terkait.
Suka sekali kakak bermain berhitung hingga tidak mau mandi. Mari mengeksplor kemampuan kakak besok 💕💕💕

#harike7
#Tantangan10hari
#GameLevel4
#GayaBelajarAnak
#kuliahBunSayIIP

0 comments:

Posting Komentar

Hai.... Terima kasih sudah membaca tulisan saya